Bahkan, para istri pelaut juga memelihara kucing hitam di rumah untuk semakin menjamin keselamatan suaminya.
Contohnya adalah kucing hitam bernama Tiddles sudah mengarungi lautan sejauh 48.000 kilometer di atas kapal induk HMS Victorious.
6. Terdiri dari Banyak Ras
Cat Fanciers Association atau Asosiasi Pemelihara Kucing sudah mengakui ada sekitar 22 ras kucing yang bisa menghasilkan bulu hitam.
Mulai dari kucing Persia, Ragamuffin, Scottish folds, hingga Japanese bobtails. Meski begitu, ras Bombay adalah yang paling terkenal.
Kucing Bombay dibiakkan pada 1950-an dengan menyilangkan American shorthairs hitam dengan Sable burma.
Kucing ramping berbulu pendek ini adalah satu-satunya ras kucing yang selalu berwarna hitam pekat dengan mata bersinar.
Warna mata yang dimiliki oleh kucing bombay ini adalah kuning keemasan hingga kuning tembaga karena kelebihan melanin.
7. Banyak Digunakan Sebagai Karakter Ikonik
Warna bulunya yang unik dan hitam pekat membuat kucing hitam justru banyak digunakan sebagai tokoh karakter yang ikonik.
Salah satunya 'Felix the Cat' yang merupakan karakter kartun kucing hitam yang diciptakan pada era film bisu.