Unsur Ekstrinsik dalam Karya Sastra, Materi Bahasa Indonesia

By Amirul Nisa, Kamis, 5 Januari 2023 | 12:00 WIB
Ada dua jenis unsur pembentuk karya sastra, yaitu unsur intrinsik dan ekstrinsik. (Freepik)

Hal ini bisa diketahui dari motivasi pengarang dalam menulis hingga pandangan dan pemikiran penulis dalam menghadapi masalah.

Selain itu, bisa juga dilihat dari pengalaman pribadi atau dasar imajinasi yang digunakan untuk menulis.

2. Kondisi Sosial Budaya

Kondisi sosial budaya juga bisa mempengaruhi dalam proses pembuatan karya sastra.

Jadi, tidak bisa dipungkiri kondisi sosial budaya dari penulis juga akan berpengaruh pada berbagai tulisan yang dibuat.

3. Tempat Karya Dibuat

Jenis unsur ekstrinsik lain adalah pada tempat sebuah karya dibuat.

Ada banyak penulis atau pengarang yang memasukan beberapa bagian peristiwa yang ada di sekitar tempat dia menulis sebuah karya.

Jadi, faktor tempat menulis juga bisa menjadi alasan pemilihan kalimat atau isi sebuah cerita.

Selain itu, kondisi di sekitar tempat menulis juga bisa menjadi motivasi yang kuat untuk membuat sebuah karya sastra.

Itu penjelasan tentang beberapa jenis unsur ekstrinsik yang berpengaruh pada sebuah karya sastra dibuat.

Baca Juga: Unsur-Unsur Karya Fiksi, Mulai dari Tokoh Cerita hingga Alur Cerita