Bobo.id - Apakah teman-teman pernah mendengar istilah hubungan internasional? Kalau pernah, sudahkah kamu tahu definisinya?
Hubungan internasional dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) diartikan sebagai ilmu tentang interaksi, relasi, dan komunikasi yang terjalin antarnegara, berkaitan dengan kebijakan luar negeri yang meliputi diplomasi, konflik, kesejahteraan, ekonomi, dan perdamaian dunia.
Jadi hubungan internasional adalah jalinan yang dibangun oleh suatu negara dengan negara lain di dunia.
Agar lebih jelas, kita simak definisi hubungan internasional menurut para ahli, yuk!
Definisi Hubungan Internasional Menurut Para Ahli
1. Mohtar Mas’oed
Hubungan internasional menurut Mohtar Mas'oed adalah hubungan yang memiliki kompleksitas karena di dalamnya terdapat bangsa-bangsa berdaulat.
Oleh sebab itu, hubungan internasional memerlukan mekanisme yang lebih rumit dari pada hubungan antarkelompok.
2. Couloumbis dan Wolfe
Hubungan internasional Couloumbis dan Wolfe adalah studi sistematis mengenai fenomena-fenomena yang bisa diamati.
Disiplin ilmu ini berusaha menemukan variabel-variabel dasar untuk menjelaskan perilaku serta mengungkapkan karakteristik-karakteristik atau tipe-tipe hubungan antarunit-unit sosial.
Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Indonesia Perlu Melakukan Hubungan Internasional dengan Negara di Seluruh Dunia