Bobo.id - Kuku adalah bagian tubuh yang memiliki ukuran kecil. Kuku berada di setiap ujung jari tangan dan kaki.
Meskipun berukuran kecil, kuku adalah salah satu bagian tubuh yang harus dirawat dengan baik.
Sebab, kuku memiliki peranan penting untuk menjaga jari-jari tangan agar tidak mudah terluka, teman-teman.
O iya, selama ini banyak orang yang berpikiran kalau pertumbuhan kuku tangan dan kaki memiliki waktu yang sama.
Padahal kalau diperhatikan, ternyata kuku jari tangan tumbuh lebih cepat dibandingkan kuku kaki, lo.
Mengapa bisa begitu, ya? Kita cari tahu bersama, yuk!
Mekanisme Pertumbuhan Kuku
Sebelum mengetahui alasan mengapa kuku jari tangan tumbuh lebih cepat dibandingkan kuku jari kaki, kita perlu tahu mekanisme pertumbuhannya.
Seperti tulang dan gigi, kuku adalah bagian tubuh terkeras dari tubuh karena kandungan airnya yang sangat sedikit.
Kuku terdiri dari dari protein yang disebut dengan keratin. Protein ini sama dengan yang ada pada kulit dan rambut.
Setiap kuku mulai tumbuh dari sebuah kantong kecil yang berada di bawah kulit, yang disebut dengan matriks kuku.
Baca Juga: Manusia Memiliki Kuku di Jari Tangan dan Kaki, Inilah Fungsinya