Pengaruh Cuaca Panas dan Hujan pada Manusia, Materi Kelas 3 SD Tema 5

By Amirul Nisa, Senin, 9 Januari 2023 | 19:15 WIB
Cuaca panas tentu akan memberikan pengaruh pada kehidupan manusia atau makhluk hidup lain. (jannoon028/freepik)

Bobo.id - Cuaca merupakan perubahan kondisi alam yang akan terjadi di setiap wilayah di seluruh dunia.

Setiap cuaca yang terjadi bisa memberikan pengaruh pada kehidupan manusia, seperti penjelasan materi kelas 3 SD tema 5.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) cuaca merupakan kondisi udara pada suatu tempat tertentu dengan jangka waktu terbatas.

Selain itu, ada juga yang menyebut cuaca sebagai keadaan udara di wilayah tertentu dengan durasi berbeda.

Cuaca terbentuk dari beberapa faktor alam hingga terdapat beberapa jenis cuaca, seperti cuaca hujan, panas, cerah, mendung, dan lain sebagainya.

Nah, kali ini kita akan mencari tahu pengaruh cuaca panas dan cuaca hujan pada manusia.

Pengaruh Cuaca Panas

Cuaca panas merupakan kondisi saat matahari bersinar terang dan udara terasa panas.

Saat cuaca sedang panas, biasanya angin akan bertiup dengan kencang.

Namun angin yang bertiup juga membawa hawa panas yang tidak nyaman.

Selain itu, angin pada musim panas juga akan membuat banyak debu beterbangan.

Baca Juga: Mencari Istilah Khusus Teks Bacaan 'Dampak Perubahan Cuaca', Materi Kelas 3 SD tema 5