3 Dewa Terkuat Mitologi Yunani, Ada yang Disebut Rajanya para Dewa

By Amirul Nisa, Minggu, 15 Januari 2023 | 09:05 WIB
Zeus, dewa paling kuat dari semua dewa di mitologi Yunani. (Creative Commons/Rino Porrovecchio)

1. Zeus

Zeus disebut juga sebagai Jupiter dalam Mitologi Romawi yang merupakan dewa langit dan petir.

Zeus juga disebut sebagai raja para dewa dalam Mitologi Yunani dan bertakhta di Gunung Olimpus.

Ia memiliki simbol petir, elang, banteng, dan pohon ek.

Dalam sebuah karya yang berjudul "Theogony", seorang penyair Yunani kuno, Hesiod, menyebut Zeus sebagai ayah para dewa dan manusia.

Zeus juga dikenal sebagai dewa cuaca, hukum, dan nasib.

Sebagai rajanya para dewa Olimpus, kekuatan Zeus juga dipercaya lebih besar daripada Poseidon dan Hades.

Sebenarnya, Zeus merupakan anak termuda dari Kronos dan Rhea.

Saat dewasa Zeus memimpin perang melawan Titan dan berhasil menang, lalu menjadi raja para dewa dan berkuasa di langit.

2. Poseidon

Poseidon adalah dewa laut atau penguasa dunia air pada umumnya. Ia juga dikenal sebagai dewa gempa bumi dan dewa kuda.

Baca Juga: 5 Peninggalan Yunani Kuno, Ada Karya Seni sampai Olimpiade