7 Hal yang Harus Dilakukan Agar Produk Masyarakat Diterima oleh Pasar Internasional

By Niken Bestari, Senin, 16 Januari 2023 | 20:00 WIB
Apa saja hal yag harus dilakukan agar produk masyarakat diterima oleh pasar internasional? Kita bahas bersama-sama, yuk! (Freepik)

Bobo.id - Banyak hal yang harus dilakukan agar produk masyarakat diterima oleh pasar internasional.

Mudahnya suatu produk masyarakat diterima oleh pasar internasional ini sangat menentukan pertumbuhan ekonomi suatu bangsa pada perdagangan internasional.

Perdagangan internasional memiliki keuntungan bagi Indonesia, di antaranya adalah:

1. Dapat memperoleh barang yang tidak dapat diproduksi oleh negara sendiri.

2. Meningkatkan pendapatan negara.

3. Memperluas pasar.

4. Menerapkan kemajuan Iptek.

5. Meningkatkan hubungan persahabatan antarnegara.

6. Memperluas lapangan kerja.

7. Mendorong kegiatan produksi dalam negeri dengan maksimal.

Nah, untuk mendapat semua manfaat tersebut, produk masyarakat Indonesia harus bisa diterima oleh pasar internasional terlebih dahulu.

Baca Juga: 2 Jenis Pasar Berdasarkan Struktur Beserta Contohnya, Materi IPS

Apa saja hal yang harus dilakukan agar produk masyarakat diterima oleh pasar internasional?

7 Hal yang Harus Dilakukan Agar Produk Masyarakat Diterima oleh Pasar Internasional

Berikut ini tujuh hal yang harus dilakukan produsen agar produk mereka diterima oleh pasar internasional:

1. Menghasilkan produk berkualitas standar internasional.

2. Memiliki merk atau nama dagang.

3. Menggunakan kemasan dengan standar ramah lingkungan.

4. Aktif melakulan promosi produk.

5. Memahami mekanisme impor dan ekspor.

6. Menjaga kualitas produk.

7. Melaksanakan kewajiban yang ditetapkan pemerintah, misalnya menerapkan baku produksi berkualitas dan wajib pajak.

Manfaat Ikut dalam Perdagangan Internasional

Jika sudah menaati syarat-syarat di atas, produsen akan mendapatkan manfaat karena telah turun serta dalam kegiatan perdagangan internasional yang manfaatnya adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Bagaimana Masyarakat dapat Memengaruhi Jumlah Permintaan, Penawaran, Harga Barang, dan Pasar?

1. Membantu meningkatkan perekonomian negara

2. Membantu meningkatkan kesejahteraan rakyat

3. Menyuplai kebutuhan yang kurang atau tidak ada di negara lain

4. Memperluas lapangan kerja

5. Memajukan daya saing produk Indonesia di mata dunia

6. Menjalin kerja sama dengan negara lain

Nah, itulah manfaat membuat produk berkualitas yang bisa diterima pasar internasional.

Tahukah teman-teman bahwa pemerintah Indonesia sedang berkampanye untuk meningkatkan jumlah wirausaha di Indonesia.

Sebab, kegiatan wirausaha di Indonesia sangatlah kurang dibandingkan negara lain.

Kegiatan wirausaha jika dilakukan dengan tekun juga bisa menghasilkan produk masyarakat yang diterima oleh pasar tradisional.

Contohnya adalah produk kerajinan tradisional, berupa tas rotan dan kain batik. Selain itu, ada komoditas kopi berkualitas.

Adakah teman-teman yang ingin menjadi pengusaha?

Baca Juga: Jenis-Jenis Pasar Menurut Jenis Barang yang Diperjualbelikan Beserta Contohnya, Materi IPS

----

Kuis!

Apa keuntungan perdagangan internasional bagi Indonesia?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.