Disebut Mirip FYP TikTok, Kini Twitter Luncurkan Fitur Baru 'For You', Apa Kegunaannya?

By Fransiska Viola Gina, Senin, 16 Januari 2023 | 17:00 WIB
Tujuan dan kegunaan fitur 'For You' yang diluncurkan oleh twitter. (freepik/natanaelginting)

Bobo.id - Belakangan ini, media sosial Twitter meluncurkan fitur barunya yang bernama 'For You', teman-teman. 

Twitter adalah salah satu platform media sosial yang memiliki banyak pengguna di seluruh dunia.

Dilansir dari We Are Social, jumlah pengguna Twitter di Indonesia mencapai 18,45 juta pada 2022.

Jumlah itu setara dengan 4,23% dari total pengguna Twitter di dunia yang mencapai 436 juta pengguna.

Twitter dipakai untuk mendapatkan berita, mengikuti selebritas terkenal, hingga menjalin komunikasi dengan teman. 

Berbagai fitur, mulai dari trending hingga retweet menjadikan platform ini punya banyak pengguna secara global.

Terus mengembangkan fiturnya, kini Twitter meluncurkan fitur baru bagi seluruh penggunanya. Fitur itu dinamakan 'For You'.

Apa Itu Fitur 'For You'?

Saat membuka aplikasi Twitter, kita akan melihat dua tab, yakni "Untuk Anda/For You" dan "Mengikuti/Following" di beranda. 

Fitur ini disebut mirip dengan fitur FYP yang ada di TikTok. Lalu, apa sebenarnya kegunaan fitur ini?

Dilansir dari Kompas.com, CEO Twitter Elon Musk mengatakan, ia ingin pengguna Twitter melihat hal-hal yang mereka sukai dan minati. 

Baca Juga: 2 Ponsel iPhone Ini Tak Bisa Lagi Membuka Aplikasi Twitter, Apa Ponselmu Salah Satunya?