Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 6, Apa Akibat Perusakan Hutan bagi Hewan?

By Grace Eirin, Kamis, 19 Januari 2023 | 07:30 WIB
Apa yang terjadi pada hewan jika hutan dirusak manusia? (brgfx/freepik)

Bobo.id - Hutan merupakan bentuk ekosistem yang menjadi habitat alami bagi beragam jenis hewan. 

Ekosistem hutan berisi kumpulan makhluk hidup dan makhluk tidak hidup di hutan yang saling berinteraksi. 

Hutan berfungsi untuk menyerap karbon dioksida dan menghasilkan oksigen di udara, yang punya peran penting bagi kehidupan di Bumi. 

Bagi hewan, hutan dimanfaatkan sebagai habitat alami, tempat mencari makanan, serta penyedia oksigen terbesar. 

Pada pelajaran tematik kelas 4 SD tema 6, terdapat soal, apa yang terjadi pada hewan jika hutan dirusak manusia?

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!

Akibat Perusakan Hutan

Hutan dapat menjadi rusak karena ulah dari manusia yang menebangi hutan sembarangan, membakar sampah di sekitar hutan, dan melakukan pencemaran di hutan. 

Pepohonan di hutan yang ditebangi, akan menyebabkan hutan gundul sehingga lingkungan di sekitarnya gersang. 

Pembakaran sampah di sekitar hutan dapat meracuni tumbuhan dari asap pembakaran, serta memicu terjadinya kebakaran hutan. 

Sementara pencemaran hutan dapat menyebabkan teracuninya tanah di hutan, menghambat pertumbuhan tanaman, dan meracuni hewan di hutan. 

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 6, Contoh Tari Daerah dari Papua