Macam-Macam Pola pada Motif Dekoratif, Materi Kelas 3 SD Tema 5

By Amirul Nisa, Rabu, 18 Januari 2023 | 20:00 WIB
Motif dekoratif bisa dibuat dari dua jenis pola berbeda. (azerbaijan_stockers)

Pada pola ini, teman-teman bisa menyusun berbagai bentuk yang nantinya menyusun sebuah bentuk benda aslinya.

Jadi, pola ini biasanya digunakan untuk menyederhanakan atau memperindah sesuatu baik bentuk atau warnanya.

Umumnya, pola stilasi diambil dari bentuk tumbuh-tumbuhan, binatang, atau manusia.

Selain penjelasan sebelumnya, gambar atau motif dekoratif memiliki beberapa fungsi lain, lo.

Fungsi Motif Dekoratif

1. Fungsi Simbolis

Simbol yang digunakan pada motif dekoratif bisa dalam bentuk gambar hewan atau tumbuhan dengan makna yang berbeda tiap daerah.

Biasanya motif yang berupa simbol digunakan pada benda-benda sakral dan upacara adat atau keagamaan.

2. Fungsi Estetis

Pada fungsi ini, gambar atau seni dekoratif digunakan hanya untuk memperindah penampilan suatu benda.

Seni dekoratif biasanya ditambahkan pada benda dalam bentuk gambar atau ukiran seni dekoratif.

Baca Juga: Cari Jawaban Materi SBdP Kelas 3 SD, Apa Tujuan Pemberian Warna pada Gambar Dekoratif?