Ternyata Inilah Alasan Mengapa Kucing disebut Punya 9 Nyawa, Sudah Tahu?

By Grace Eirin, Senin, 23 Januari 2023 | 17:00 WIB
Julukan kucing punya 9 nyawa diketahui sudah ada sejak ratusan tahun lalu. (Ariana Suárez/Unsplash)

Cara Kucing Bertahan Hidup

Selain kemampuan menyeimbangkan diri, kucing juga dapat bertahan hidup dengan memanfaatkan matanya yang bersinar dalam gelap. 

Bersumber dari The Spruce Pets, kucing memanfaatkan penglihatannya untuk mengatur pandangannya saat gelap. 

Pada bagian mata kucing terdapat lapisan jaringan bernama Tapetum Lucidium, sistem yang dapat memantulkan cahaya. 

Adapun fungsi dari Tapetum Lucidium di mata kucing yaitu untuk meningkatkan kemampuan penglihatan kucing. 

Tapetum Lucidium ini terletak di belakang retina, yang wujudnya berupa membran dengan 15 lapisan khusus. 

Pada membran-membran ini, sel-sel berkilauan berfungsi sebagai cermin, sehingga mata kucing terlihat bersinar di dalam gelap. 

----

Kuis!

Siapa nama dewa yang dipercaya bangsa Mesir berwujud setengah kucing setengah manusia?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.