Seiring waktu, Kak Julie dan burung itu bersahabat baik.
Olehnya, burung itu dipanggil dengan Stormi, yang terinspirasi dari kata storm (badai).
Stormi tinggal di rumah Kak Julie hingga beberapa hari.
Pergi ke Alam Liar
Sebagai burung liar, Stormi masih memiliki insting untuk bermigrasi selama musim dingin.
Jadi, dengan sedih, Kak Julie melepas Stormi untuk berkumpul kembali dengan kelompoknya untuk melakukan migrasi ke tempat yang hangat.
Kak Julie menyangka bahwa ia tak akan melihat Stormi lagi.
Namun Kak Julie salah, sesaat sebelum musim dingin berakhir, Stormi kembali ke rumah Kak Julie.
Burung itu tidak melupakan kebaikan Kak Julie yang sudah menolongnya saat terjadi badai.
Meskipun tidak tinggal bersama, Stormi tetap berkunjung ke rumah Kak Julie saat musim gugur menjelang musim dingin untuk berpamitan sebelum migrasi.
Uniknya, Stormi selalu mengajak teman, lo.