Bobo.id - Teman-teman, tahukah kamu ada berapa jenis tempat ibadah di Indonesia?
Tempat ibadah di Indonesia ada 6 ragam, sesuai dengan enam agama yang dipercaya oleh masyarakatnya.
Di Indonesia, ada 6 agama yang diakui negara secara resmi, yaitu Islam, Kristen, Katholik, Hindu, Buddha, dan Konghucu.
Masing-masing dari agama tersebut memiliki nama tempat ibadah dengan bentuk fisik yang berbeda.
Pada pelajaran tematik kelas 4 SD tema 7, kita akan belajar mengenal nama-nama tempat ibadah dari setiap agama di Indonesia.
Yuk, temukan penjelasan lengkap mengenai perbedaan nama ibadah dari agama-agama di Indonesia!
Nama Tempat Ibadah Agama di Indonesia
1. Islam: nama tempat ibadah agama Islam adalah masjid.
2. Kristen: nama tempat ibadah agama Kristen adalah gereja.
3. Katholik: nama tempat ibadah agama Katholik adalah gereja.
4. Hindu: nama tempat ibadah agama Hindu adalah pura.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 7, Contoh Sikap Menghadapi Keragaman Suku Bangsa
5. Buddha: nama tempat ibadah agama Buddha adalah vihara.
6. Konghucu: nama tempat ibadah agama Konghucu adalah kelenteng.
Dengan mengenal nama-nama tempat ibadah setiap agama di Indonesia, kita dapat menumbuhkan sikap toleransi terhadap perbedaan.
Pentingnya Toleransi Beragama
Mengapa sikap toleransi ini penting dimiliki untuk menghadapi perbedaan dan keberagaman di Indonesia?
Berdasarkan definisinya menurut KBBI, toleransi berarti sifat atau sikap menghargai pendirian (pendapat, pandangan, kepercayaan, kebiasaan, kelakuan, dan sebagainya) yang berbeda atau bertentangan dengan pendirian sendiri.
Atau secara lebih singkat, toleransi adalah sikap menghargai dan menghormati adanya perbedaan.
Sebagai masyarakat Indonesia, kita tidak bisa menghindari adanya perbedaan dengan orang lain.
Namun, perbedaan dan keberagaman tersebut bukan menjadi penghalang untuk kita mewujudkan hubungan sosial yang rukun dan tentram.
Sikap toleransi adalah bekal hidup rukun, karena dengan cara menghargai dan menghormati perbedaan, perselisihan pun dapat dicegah.
Adapun contoh perbedaan yang harus dihadapi dengan sikap toleransi antara lain perbedaan agama.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 7, Contoh Sikap Menghadapi Keragaman Suku Bangsa
Contoh Sikap Toleransi Beragama
1. Tidak mengganggu orang yang berbeda agama sedang beribadah.
2. Menciptakan suasana yang tenang di tempat ibadah agama apapun.
3. Tidak mengotori atau mencemari tempat ibadah.
4. Tidak sembarangan menggunakan dan merusak fasilitas tempat ibadah agama lain.
5. Menghormati dan menghargai waktu beribadah agama lain.
----
Kuis! |
Apa nama tempat ibadah agama Buddha? |
Petunjuk: cek di halaman 2! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.