6 Fakta Unik Bunglon, Punya Air Liur Lengket hingga Perubahan Warna Kulit

By Amirul Nisa, Rabu, 8 Februari 2023 | 18:30 WIB
Bunglon merupakan jenis reptil yang memiliki hal unik pada tubuhnya. (kuritafsheen77)

Bobo.id - Bunglon tentu bukan hewan yang asing bagi teman-teman.

Hewan ini terkenal dengan kemampuannya mengubah warna kulit menjadi mirip dengan lingkungan sekitarnya.

Bahkan kemampuan itulah yang membuatnya menarik untuk dipelihara.

Selain itu, bunglon juga memiliki air liur lengket hingga kemampuan yang berbeda dengan jenis kadal lain.

Tapi selain itu, ada beberapa fakta unik lain tentang hewan satu ini, lo.

Berikut akan dijelaskan enam fakta unik tentang bunglon yang mungkin belum banyak teman-teman tahu.

Fakta Unik Bunglon

1. Semua Spesies Bunglon Ada di Madagaskar

Bunglon diketahui memiliki sekitar 200 spesies yang tersebar di berbagai daerah.

Tapi, jika teman-teman ingin menemukan bunglon dengan berbagai spesies berbeda, maka Madagaskar, Afrika adalah tempat yang tepat.

Di Madagaskar diketahui hampir setengah spesies bunglon hidup di tempat itu.

Baca Juga: 5 Fakta Unik Gagak, Burung Hitam yang Sering Ada di Cerita Dongeng #MengdongenuntukCerdas