4 Macam Perubahan Energi di Sekitar Kita, Materi Kelas 3 SD Tema 6

By Amirul Nisa, Minggu, 12 Februari 2023 | 19:00 WIB
Salah satu bentuk perubahan energi, yaitu energi listrik jadi energi panas. (freepik/racool-studio)

Baca Juga: 6 Contoh Hak Memanfaatkan Sumber Energi di Rumah, Materi Kelas 3 SD Tema 6

Jadi, dari perubahan energi itu, sebuah mainan bisa bergerak.

3. Energi Listrik Menjadi Cahaya

Lampu adalah contoh perubahan energi listrik jadi cahaya. (PIXABAY/ColiN00B)

Perubahan energi lain yang ada di setiap rumah teman-teman adalah energi listrik yang berubah menjadi cahaya.

Energi listrik yang diperoleh dari sumber energi besar lainnya akan dialirkan menggunakan kabel dan menjadi sumber cahaya.

Saat teman-teman menekan sakelar lampu, maka energi listrik akan mengalir ke lampu dan memunculkan cahaya.

Cahaya tersebut bisa teman-teman manfaatkan untuk menerangi ruangan gelap terlebih pada malam hari.

4. Energi Kinetik Menjadi Energi Bunyi

Energi kinetik merupakan jenis energi yang muncul karena gerakan atau suatu massa benda.

Energi ini bisa diubah menjadi energi bunyi dengan cara menggerakan sebuah benda.

Contoh yang bisa teman-teman amati adalah gerakan senar saat bermain gitar.