Penjelasan Isi Lagu Rayuan Pulau Kepala, Cari Jawaban Kelas 5 SD Tema 7

By Fransiska Viola Gina, Selasa, 14 Februari 2023 | 08:00 WIB
Menjelaskan isi lagu Rayuan Pulau Kelapa. (freepik/natanaelginting)

Tanah airku Indonesia

Isi Lagu Rayuan Pulau Kelapa

Lagu Rayuan Pulau Kelapa adalah salah satu perjuangan bangsa Indonesia. Lagu ini diciptakan oleh Ismail Marzuki. 

Secara keseluruhan, lagu ini menggambarkan tentang keindahan alam Indonesia, mulai dari flora, kepulauan, hingga pantainya. 

Lirik lagu ini melukiskan tentang betapa indahnya kekayaan alam, terutama pada pulau-pulau yang ada di Indonesia. 

Yap! Lagu ini bercerita tentang kecintaan seseorang terhadap negerinya yang indah, elok nan subur. Hal ini digambarkan pada lirik:

"Tanah airku Indonesia, Negeri elok amat kucinta. Tanah tumpah darahku yang mulia, yang ku puja sepanjang masa."

Kecintaan seseorang itu datang karena Indonesia adalah negara yang aman dan makmur dan sangat subur kekayaan alamnya, seperti pada lirik:

"Tanah Airku aman dan makmur, pulau kelapa yang amat subur"

Negeri ini menjadi pujaan seluruh bangsa di dunia karena keindahannya. Keindahan pulau ini terlihat dari adanya pulau kelapa di pantai yang seolah menari. 

Lagu ini juga berisi tentang para pengelana dunia yang turut membicarakan keindahan Indonesia. Ini menunjukan kalau Indonesia memang sangat indah.

Baca Juga: Contoh-Contoh Lagu Wajib Nasional Bertangga Nada Minor Beserta Penciptanya