6 Fakta Unik Labuan Bajo, Punya Pantai Pink hingga Larangan Bawa Pulang Kerang

By Amirul Nisa, Jumat, 17 Februari 2023 | 19:00 WIB
Fakta unik Labuan Bajo, destinasi wisata terkenal di Indonesia. (bowoikh )

Dengan begitu, para wisatawan akan merasa nyaman berkunjung ke Labuan Bajo.

Fasilitas pendukung yang akan terus ditingkatkan adalah transportasi dermaga, pelabuhan, bandara, dan lain sebagainya.

4. Tidak Boleh Bawa Pulang Pasir, Karang, hingga Kerang

Saat berkunjung ke suatu tempat, tentu teman-teman harus tahu dan paham peraturan yang ada di tempat tersebut.

Labuan Bajo pun punya aturan sendiri bagi para pengunjung yang harus diikuti, yaitu larangan untuk membawa pulang pasir, karang, dan juga kerang.

Untuk mempertegas peraturan tersebut, setiap wisatawan akan dicek barang bawaannya sebelum keluar dari Labuan Bajo.

Bila tertangkap membawa barang-barang tersebut, maka akan ada denda yang harus dibayar, yaitu sebesar Rp 200 juta dan penjara paling lama 10 tahun.

Hukuman dan aturan tersebut sudah ditetapkan dalam Undang-Undang (UU) Nomor 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya.

5. Punya Danau Air Asin

Bila berkunjung ke Labuan Bajo, teman-teman akan disuguhi berbagai pemandangan alam yang menarik.

Salah satunya adalah Pulau Sembilan yang memiliki danau air asin.

Baca Juga: Jadi Danau Terbesar di Dunia, Mengapa Kaspia Disebut Laut? Ini Fakta Menariknya