Bobo.id - Selain pesawat terbang, transportasi udara yang juga banyak digunakan untuk keperluan tertentu adalah helikopter.
Berbeda dengan pesawat yang berukuran besar, ukuran helikopter jauh lebih kecil dengan bentuk yang juga berbeda.
Ukurannya yang kecil membuat jumlah penumpang yang bisa dibawa oleh helikopter lebih sedikit dibandingkan dengan pesawat.
Alat transportasi ini juga hanya bisa digunakan oleh orang-orang tertentu, seperti anggota militer, pejabat negara, hingga paramedis.
Meski begitu, helikopter punya kesamaan dengan pesawat, yakni dianjurkan untuk tidak digunakan ketika kondisi cuaca sedang buruk.
Sebab, beberapa kali terjadi kecelakaan helikopter dan pesawat ketika keduanya sedang terbang dalam cuaca buruk, teman-teman.
Kali ini, Bobo akan mengajak teman-teman untuk mengenal lebih dekat tentang helikopter sebagai alat transportasi udara ini. Simak informasinya, yuk!
Helikopter Terinspirasi dari Capung
Coba amati bentuk helikopter, apakah teman-teman menyadari kalau helikopter punya bentuk yang mirip dengan seekor serangga?
Yap! Bentuk helikopter ternyata terinspirasi dari serangga capung yang memiliki sayap horizontal di atas tubuhnya.
Tak hanya itu, bagian tubuh capung juga cukup unik. Bagian belakangnya berbentuk ramping, sementara bagian depannya cukup besar.
Baca Juga: Serba-serbi Helikopter, Bisa Terbang Mundur dan Melayang Tanpa Bergerak, lo!