Hewan endotermik berjemur untuk menghemat energi tubuh ketika suhu lingkungan dingin dan persediaan makanan sedang menipis.
Menambah Vitamin dan Mencegah Penyakit
Hampir sama dengan manusia, sinar matahari juga dimanfaatkan oleh hewan untuk menambah vitamin dan mencegah penyakit.
Menurut penelitian yang dilakukan tahun 1993, sekelompok burung walet menghabiskan lebih banyak waktu berjemur pada saat terkena tungau atau kutu.
Diketahui, sinar matahari dapat membantu mematikan kutu pada bulu burung dalam waktu singkat.
Artinya, beberapa hewan berjemur untuk menghilangkan kutu dan penyakit dari tubuh mereka.
Hewan-hewan ektotermik memanfaatkan sinar matahari untuk mencegah virus dan bakteri bersarang di tubuh mereka.
Contohnya, serangga bersayap bernama lalat penatua, berjemur untuk melindungi tubuhnya dari kuman.
Lain lagi dengan bunglon panther yang berjemur untuk mendapatkan vitamin D, seperti yang dilakukan manusia.
Fakta menarik ini membuat kita belajar, ternyata berjemur bukan hanya bermanfaat bagi manusia, namun juga bagi banyak hewan.
----
Kuis! |
Apa itu hewan ektotermik? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023