Contoh Keberagaman Antargolongan dan Penjelasannya, Materi PPkn

By Amirul Nisa, Jumat, 24 Februari 2023 | 08:00 WIB
Golongan usia termasuk dalam keberagaman antargolongan. (wayhomestudio)

Bobo.id - Keberagaman di Indonesia terdiri dari banyak jenis, salah satu keberagaman antargolongan.

Pada materi PPKn, teman-teman akan dikenalkan berbagai jenis keberagaman, yang salah satunya adalah keberagaman antargolongan.

Banyaknya golongan masyarakat merupakan hal yang wajar terjadi di negara majemuk seperti Indonesia.

Tapi apa sebenarnya keberagaman antargolongan ini?

Keberagaman Antargolongan

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), golongan merupakan kelompok orang.

Jadi, secara umum keberagaman golongan merupakan keberagaman kelompok orang atau masyarakat.

Golongan yang dimaksud merupakan semua jenis golongan yang bukan hanya suku, agama, ras, tapi juga berbagai kelompok lainnya.

Keberagaman antargolongan ini bisa dikelompokkan menjadi dua jenis, yaitu secara horizontal dan vertikal.

Secara hodizontal, keberagaman ini ditandai dengan adanya perbedaan suku, agama, ras, adat istiadat, bahasa, dan budaya.

Sedangkan secara vertikal, ditandai dengan adanya lapisan dalam masyarakat yaitu lapisan atas dan lapisan bawah.

Baca Juga: Apakah Arti dari Kesadaran Gender? Ini Penjelasan dan Contohnya