Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 7, Contoh Tindakan yang Menimbulkan Perpecahan

By Grace Eirin, Jumat, 24 Februari 2023 | 12:00 WIB
Contoh tindakan yang harus dihindari karena dapat menimbulkan perpecahan. (freepik/stories)

Bobo.id - Suatu negara dapat menjaga persatuan dan kesatuan rakyatnya jika menghindari tindakan yang dapat menimbulkan perpecahan.

Perpecahan (disintegrasi) merupakan keadaan tidak bersatu padu; keadaan terpecah belah; hilangnya keutuhan atau persatuan dalam suatu masyarakat. 

Perpecahan dapat terjadi jika masyarakat lebih banyak melakukan tindakan yang memicu konflik, dibandingkan menerapkan sikap persatuan dan kesatuan

Apa yang terjadi jika warga tidak mempunyai sikap mengutamakan persatuan dan kesatuan? 

Jawabannya adalah banyak orang yang kesusahan, karena manusia hidup membutuhkan bantuan dari manusia lain. 

Selain itu, rasa kekeluargaan dan kerukunan di masyarakat menjadi pudar, karena hanya memikirkan kepentingan pribadi. 

Pada pelajaran tematik kelas 4 SD tema 7, kita akan menyebutkan contoh tindakan yang dapat menimbulkan perpecahan.

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!

Contoh Tindakan yang Menimbulkan Perpecahan

1. Memaksakan kehendak kepada orang lain

2. Tidak memedulikan kondisi lingkungan

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 7, Contoh Aktivitas Ekonomi di Bidang Kehutanan

3. Bersikap egois dan mau menang sendiri

4. Tidak suka bersosialisasi

5. Menonjolkan suku tertentu

6. Merendahkan agama tertentu

7. Merendahkan budaya lain 

8. Mementingkan kepentingan kelompok sendiri

9. Melanggar norma untuk keuntungan sendiri

10. Tidak mau berbagi dengan orang lain

11. Tidak mau menolong orang lain

12. Membeda-bedakan orang dari latar belakangnya

13. Tidak mau berteman dengan orang dengan latar belakang tertentu

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 7, Apa Saja Fungsi Hutan bagi Kehidupan?

14. Sering menyalahkan orang lain

15. Merasa paling benar

16. Suka mengadu domba orang lain

17. Mengajak membenci sesuatu

18. Tidak menerima perbedaan

19. Tidak mau mendengar orang lain

20. Melanggar hak orang lain

----

Kuis!

Apa istilah lain dari perpecahan?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id. 

Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023