Bobo.id - Siapa yang tak kenal dengan beruang kutub? Beruang kutub adalah salah satu spesies beruang terbesar. Mereka punya hari peringatan.
Hari Beruang Kutub Internasional diperingati setiap tanggal 27 Februari oleh organisasi nirlaba, yakni Polar Bears International atau PBI.
Hari Beruang Kutub Internasional ini sudah diperingati sejak 12 tahun yang lalu, atau tepatnya sejak tahun 2011.
Tujuannya adalah untuk meningkatkan kesadaran bagi semua masyarakat dalam melindungi beruang kutub yang sudah terancam punah.
Bukan tanpa sebab, perubahan iklim merupakan ancaman besar bagi keberadaan beruang kutub di dunia, teman-teman.
Peringatan ini dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga populasi mereka demi melestarikan masa depan mamalia besar ini.
Kali ini Bobo akan mengajak teman-teman untuk berkenalan lebih dekat dengan beruang kutub lewat fakta-fakta uniknya. Simak, yuk!
1. Warnanya Bukan Putih, Melainkan Transparan
Banyak orang menganggap beruang kutub memiliki bulu berwarna putih. Padahal faktanya, bulu beruang kutub berwarna transparan.
Alasan bulunya terlihat seperti putih karena adanya hamburan cahaya yang memantul pada helaian rambut yang berongga.
Uniknya, bulu ini dapat menjadi cara beruang kutub untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan sekitarnya, lo.
Baca Juga: Bukan Hanya Manusia, Beruang Kutub Juga Mengawetkan Makanannya di 'Lemari Es'
Selain itu, rambut beruang kutub ini membantunya menyamarkan diri dari mangsa ketika sedang berburu, teman-teman.
Beruang kutub dapat terlihat berwarna putih, kuning, bahkan kecokelatan dan abu-abu. Ini tergantung kondisi cahaya di sekitarnya.
Selain itu, beruang kutub dapat mempertahankan diri dari suhu yang dingin karena kemampuan kulitnya yang menyerap panas matahari.
2. Bertubuh Besar
Seperti kita ketahui, beruang memiliki badan yang sangat besar. Uniknya, mereka memiliki ukuran kepala cukup kecil dengan leher panjang.
Sebagai informasi, bahu beruang ini sendiri saja jika diukur dalam ketinggian mencapai angka 1,6 meter, lo.
Beruang kutub jantan dewasa memiliki bobot antara 300-800 kilogram dan memiliki panjang mencapai 2,5 meter dari ujung hidung hingga bagian belakang.
Sementara itu, beruang kutub betina ukuran tubuhnya 150-300 kilogram dengan panjang tubuhnya antara 1,8 - 2 meter.
3. Beruang Kutub Bisa Berenang
Jika kita mau melihat beruang kutub, maka kita bisa pergi ke laut es yang membeku di cekungan arktik. Yap! Beruang kutub ada di sana.
Ketika musim panas dan sebagian esnya mencair, beruang kutub akan menghabiskan waktunya di darat hingga musim dingin datang kembali.
Baca Juga: Selain Beruang Kutub, Ini 6 Hewan yang Mampu Tinggal dan Beradaptasi di Kutub Utara, Sudah Tahu?
Kemampuan beruang kutub yang jarang diketahui oleh banyak orang adalah berenang dengan cakar depan dan kaki belakangnya.
Kaki beruang kutub diketahui memiliki selaput yang bentuknya menyerupai kaki bebek. Hal ini dapat membantunya berenang.
Tujuan beruang kutub masuk ke air dan berenang adalah mencari mangsa, mencari pasangan, atau mendinginkan tubuhnya.
Uniknya, beruang kutub dapat berenang selama sepuluh hari tanpa istirahat, walaupun hewan ini adalah hewan darat.
Namun karena perubahan iklim dan suhu bumi yang semakin panas, membuatnya harus berenang di air selama beberapa waktu.
Mereka juga bisa berjalan jauh sekali sampai 2.300 mil, karena mereka adalah hewan yang hidup dengan berpindah-pindah tempat.
4. Tahan Tidak Makan Berbulan-Bulan
Sama seperti hewan lainnya, beruang kutub ternyata juga mengalami masa hibernasi dalam hidupnya, teman-teman.
Hibernasi yang dilakukan beruang kutub ini dilakukan untuk menurunkan metabolisme agar lebih hemat dalam pemakaian energi.
Dalam masa hibernasi, umumnya tidak ada mangsa terdekat yang bisa dimangsa. Oleh karena itu, mereka bisa tidak makan sampai berbulan-bulan.
Bahkan, beruang kutub betina yang baru saja melahirkan diketahui mampu tidak makan apa pun sampai 8 bulan, lo!
Baca Juga: 7 Satwa yang Bisa Bertahan Hidup di Wilayah Kutub Utara, Apa Saja?
Yap! Setelah melahirkan, induk beruang akan menggali lubang es untuk bertahan di dalamnya sampai si anak cukup besar untuk bertahan hidup di luar.
Menurut laporan Oceana, selama anak bertumbuh si induk beruang kutub tidak akan makan sama sekali maupun keluar dari lubang.
5. Hidup Selama 30 Tahun
Di alam liar, beruang kutub diperkirakan hanya dapat hidup selama 25 sampai 30 tahun lamanya, teman-teman.
Meski induk beruang kutub mampu melahirkan 2-3 ekor anak beruang kutub, namun jumlah kematiannya lebih tinggi dari angka kelahiran.
Kematian tahunan dari beruang kutub mencapai 8-16%. Oleh karena itu, beruang kutub termasuk dalam daftar terancam punah.
Harapan hidup beruang kutub yang hidup di alam liar juga semakin menurun akibat dari pemanasan global.
Sementara itu, beruang kutub di penangkaran memiliki masa hidup yang lebih panjang daripada beruang alam liar.
Masa hidup terpanjang beruang kutub penangkaran dipegang oleh beruang kutub betina yang mati di Kebun Binatang Detroit pada usia 43 tahun.
Nah, itulah beberapa fakta unik tentang beruang kutub. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk teman-teman, ya.
Baca Juga: Jadi Wilayah Paling Dingin di Dunia, Ini 5 Fakta Unik Kutub Selatan
----
Kuis! |
Apa tujuan peringatan Hari Beruang Kutub Internasional? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023