5 Cara Mudah Mencegah Kucing Liar Supaya Tidak Lagi Buang Kotoran di Halaman Rumah

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 5 Maret 2023 | 12:00 WIB
Cara mencegah kucing liar buang kotoran di halaman rumah. (freepik/wirestock)

Bobo.id - Bagi teman-teman yang punya halaman rumah, pernahkah teman-teman menemukan kotoran kucing di sana?

Kalau iya, bisa jadi itu adalah ulah kucing liar. Hal ini tentu membuat kita kesal sebab halaman rumah jadi kotor dan bau. 

Kotoran dan bau memang bisa dibersihkan, namun ini akan menjadi pekerjaan ekstra ketika kita harus membersihkannya setiap hari.

Nah, untuk itu kita harus bertindak lebih pintar dari si kucing

Kita harus mengubah halaman rumah sehingga tidak lagi nyaman bagi kucing untuk membuang kotoran di sana. Bagaimana caranya?

Kali ini Bobo akan mengajak teman-teman untuk mencari tahu cara mencegah kucing liar buang kotoran di halaman rumah. Simak, yuk!

1. Ubah Lingkungan

Cara pertama yang bisa dilakukan untuk mencegah kucing liar buang kotoran di halaman rumah adalah dengan mengubah lingkungannya. 

Kucing umumnya menyukai permukaan yang lembut, tanah yang gembur, hingga tanaman lunak. Beberapa hal itu sangat menarik bagi kucing.

Untuk mencegah kucing liar, kamu bisa mengubah letak tanah yang gembur dan lunak di area yang mudah dijangkau olehmu. 

Bukan tanpa alasan, hal ini bertujuan agar ketika kucing liar datang dan ingin buang kotoran, kita langsung bisa mengusirnya. 

Baca Juga: Jarang Orang Tahu, Kucing Liar di Indonesia Termasuk Ras Apa?