Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 8, Jenis Pekerjaan yang Berkaitan dengan Distribusi

By Grace Eirin, Jumat, 10 Maret 2023 | 19:30 WIB
Mengantarkan barang produksi dari pabrik ke toko merupakan contoh kegiatan distribusi. (Tima Miroshnichenko/pexels)

Bobo.id - Setelah mempelajari apa itu kegiatan produksi, kita akan belajar tentang kegiatan distribusi

Dalam kegiatan ekonomi, kita mengenal distribusi sebagai kegiatan menyalurkan barang hasil produksi pada masyarakat (konsumen).

Kegiatan distribusi memiliki tujuan yaitu menyalurkan barang produksi ke masyarakat, menjamin kegiatan produksi berjalan lancar, dan konsumen mendapat barang yang dibutuhkan. 

Perlu diketahui, pelaku kegiatan distribusi disebut distributor. Namun, orang yang bekerja di bidang distribusi ada beragam bentuknya.

Pada pelajaran tematik kelas 4 SD tema 8, kita akan belajar menyebutkan beberapa jenis pekerjaan yang berhubungan dengan kegiatan distribusi.

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut!

1. Kurir

Menurut KBBI, kurir adalah utusan yang menyampaikan sesuatu yang penting dengan cepat. 

Dalam kegiatan distribusi, kurir berperan mengantarkan barang produksi kepada para konsumen. 

Kurir dapat mengantarkan beragam paket, seperti paket belanja daring, paket barang kiriman, ataupun dokumen penting. 

Artinya, kurir menjadi penghubung antara produsen dengan konsumen, sehingga berperan dalam proses kegiatan ekonomi.

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 8, Apa yang Dimaksud Pekerja Jasa?