Bobo.id - Ada beberapa tempat ngabuburit di Yogyakarta yang perlu teman-teman coba di bulan Ramadan nanti.
Beberapa tempat wisata ini tidak hanya menyuguhkan jajanan tapi juga pemandangan alam yang indah.
Sambil menunggu waktu berbuka, teman-teman bisa menikmati indahnya pemandangan matahari terbenam dari atas tebing atau pinggir pantai.
Atau bisa juga menikmati ramainya kota Yogyakarta yang kental akan kebudayaannya.
Bila tertarik, mari simak beberapa tempat ngabuburit yang bisa dikunjungi saat berada di Yogyakarta.
Tempat Ngabuburit di Jogjakarta
1. Malioboro
Tempat pertama yang bisa teman-teman kunjungi adalah Malioboro, yang merupakan tempat ikonik di Yogyakarta.
Sambil menunggu waktu berbuka puasa, teman-teman bisa berjalan-jalan di sepanjang jalan Malioboro sambil melihat bangunan bersejarah hingga berbagai pedangan oleh-oleh khas Kota Pelajar ini.
Di tempat ini juga ada banyak pedagang makanan tradisional serta berbagai camilan yang cocok untuk jadi menu berbuka puasa.
2. Alun-Alun Kidul
Tempat lain yang bisa jadi pilihan untuk ngabuburit adalah Alun-alun Kidul atau sering disebut Alkid.
Alkid sering dikunjungi beramai-ramai orang sambil menikmati suasana kota dan berjalan-jalan santai.
Teman-teman juga bisa melihat dua pohon beringin ikonik Yogyakarta yang ada tepat di tengah alun-alun.
Baca Juga: Asal Usul Ngabuburit, Tradisi Unik Selama Bulan Ramadan