Pengertian Gerhana Matahari dan Jenis-Jenis Gerhana Matahari, Kelas 6 Tema 8 Subtema 3

By Niken Bestari, Senin, 13 Maret 2023 | 18:30 WIB
Apa saja jenis-jenis gerhana matahari? (PIXABAY/Buddy_Nath)

Bobo.id - Pada pelajaran tematik kelas 6 tema 8, kita belajar mengenai Bumi, meliputi gerakan Bumi dan fenomena alam.

Salah satunya adalah fenomena gerhana matahari.

Pada buku kelas 6 tema 8 halaman 99, kita diminta untuk mencari informasi mengenai pengertian gerhana matahari dan jenis-jenis gerhana matahari.

Kita bahas bersama-sama, yuk!

Pengertian Gerhana Matahari

Bersumber dari Britannica, gerhana matahari terjadi ketika Bulan melintasi antara Bumi dan Matahari, sehingga menghalangi sinar matahari yang mencapai Bumi.

Hal ini mengakibatkan penurunan intensitas cahaya matahari yang mencapai permukaan Bumi, sehingga pada saat gerhana, terlihat seperti malam hari meskipun sebenarnya masih siang.

Gerhana matahari hanya terjadi ketika Bulan dalam posisi baru (new moon), yakni saat Bulan berada di antara Bumi dan Matahari, dan posisi ini hanya terjadi beberapa kali dalam setahun.

Saat gerhana matahari terjadi, beberapa wilayah di Bumi akan mengalami fase gerhana total, yakni Matahari akan sepenuhnya tertutup oleh Bulan, dan beberapa wilayah akan mengalami fase gerhana sebagian, hanya sebagian kecil Matahari yang tertutup oleh Bulan.

Jenis-Jenis Gerhana Matahari

Setelah mempelajari pengertian gerhana matahari, berikut ini jenis-jenis gerhana matahari yang harus kita ketahui:

Baca Juga: Gerhana Matahari: Pengertian, Jenis-Jenis, serta Penjelasan Lengkapnya