Kenapa Membuat Akun Google Selalu Gagal? Ternyata Ini Penyebabnya

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 15 Maret 2023 | 18:30 WIB
Alasan kenapa membuat akun Google selalu gagal. (Pexels/Pixabay)

Bobo.id - Apakah teman-teman tahu alasan kenapa membuat akun google selalu gagal dan bagaimana cara mengatasinya?

Di era globalisasi seperti sekarang ini, kita dimudahkan untuk mendapatkan informasi dengan mesin pencari Google.

Tak hanya berguna sebagai browser, google juga mempunyai banyak fitur elektronik, bahkan podcast dan drive.

Untuk mengakses berbagai fitur menarik yang disediakan Google, maka dibutuhkan sebuah akun Google, teman-teman.

Hanya dengan membuat satu akun, kita sebenarnya sudah bisa menikmati semua layanan yang diberikan oleh Google. 

Layanan yang bisa kita nikmati adalah berkirim pesan lewat Email, menyimpan file di Drive, mengunggah video YouTube, dan sebagainya.

Sayangnya, pembuatan akun Google ini tidak selalu berjalan lancar. Beberapa pengguna mengeluhkan akun Google yang gagal dibuat.

Kenapa Membuat Akun Google Selalu Gagal?

Saat pembuatan akun Google, pengguna sering menemui notifikasi "Anda tidak dapat membuat akun Google saat ini. Coba lagi nanti".

Nah, kali ini Bobo akan menjelaskan alasan kenapa membuat akun Google selalu gagal dan cara mengatasinya. Simak, yuk!

1. Server Down 

Google memang merupakan sebuah perusahaan besar yang digunakan oleh masyarakat di seluruh dunia. 

Meskipun begitu, tidak menutup kemungkinan Google mengalami masalah pada server yang berdampak pada penggunanya.

Baca Juga: 3 Cara Membuat Akun Google dengan Mudah di Ponsel dan Komputer