Mengenal Rangkaian Listrik Beserta Komponen dan Fungsi-fungsinya

By Reporter Bobo.id, Sabtu, 25 Maret 2023 | 07:00 WIB
Peralatan elekronik berkaitan erat dengan listrik (Freepik)

Bobo.id - Teman-teman tentu tahu kalau sebagian besar aktivitas manusia membutuhkan listrik.

Listrik memberi tenaga pada peralatan elektronik yang kita gunakan setiap hari, seperti lampu, televisi, kulkas, pengisi daya ponsel, dan masih banyak lagi.

Kali ini kita akan mengenal dan mempelajari tentang rangkaian listrik

Yuk, simak penjelasan selengkapnya di artikel ini!

Pengertian Rangkaian Listrik

Rangkaian listrik adalah jalur atau rangkaian sehingga elektron dapat mengalir dari sumber arus listrik (voltase).

Proses perpindahan elektron dikenal sebagai listrik. Elektron dapat mengalir pada material penghantar arus listrik yakni konduktor.

Rangkaian listrik berfungsi mengalirkan listrik ke perangkat yang kita inginkan.

Rangkaian listrik terbagi menjadi tiga jenis, yaitu rangkaian listrik analog (rangkaian listrik seri dan rangkaian listrik paralel), rangkaian listrik digital, dan rangkaian listrik hibrid.

Komponen Rangkaian Listrik

Komponen-komponen dalam rangkaian listrik adalah resistor, kapasitor, induktor, diode, transistor, IC dan sakelar.

Baca Juga: Mengenal Pembangkit Listrik Tenaga Angin atau Bayu (PLTB), Materi Kelas 3 SD Tema 6