Kenapa Download File Besar Selalu Gagal? Ini Penyebab dan Cara Atasinya

By Niken Bestari, Jumat, 17 Maret 2023 | 16:00 WIB
Sering alami gagal saat download file besar? Simak penyebab dan cara atasi download file besar yang gagal? (Freepik)

Bobo.id - Apakah teman-teman sering alami kegagalan saat download file berukuran besar?

Gagal saat download file besar itu umum terjadi.

Yuk, ketahui beberapa penyebab mengapa download file besar sering gagal, di antaranya:

Kenapa Download File Besar Selalu Gagal?

Berikut ini adalah penyebab gagal saat download file besar yang sering kita alami:

1. Koneksi Internet yang Tidak Stabil atau Lemah

Download file besar membutuhkan koneksi internet yang stabil dan kuat.

Jika koneksi internet kita lemah atau tidak stabil, maka download file besar akan sering gagal atau berhenti di tengah jalan.

2. Batasan Bandwidth

Beberapa penyedia layanan internet (ISP) dapat memberlakukan batasan bandwidth untuk mengurangi penggunaan data oleh pengguna internet.

Bandwidth menunjukkan berapa banyak data yang dapat dikirim melalui jaringan atau jalur komunikasi dalam suatu waktu tertentu.

Semakin lebar bandwidth, semakin banyak data yang dapat dikirim secara simultan dalam waktu yang sama, sehingga kecepatan transfer data akan semakin tinggi.

Bandwidth diukur dalam bit per detik (bps), kilobit per detik (Kbps), megabit per detik (Mbps), atau gigabit per detik (Gbps).

Jika unduhan kita melebihi batasan bandwidth, maka download file besar akan sering gagal.

Baca Juga: Kenapa Gagal Download di Play Store? Ini Cara Mengatasinya