Jenis burung beo swift dan burung beo orange-bellied merupakan jenis yang selalu bermigrasi setiap tahun melintasi Selat Bass yang ada di antara Australia dan Tasmania.
Tapi sayangnya, dua jenis burung itu kini dalam kondisi terancam punah.
6. Berpasangan Seumur Hidup
Hal unik lainnya dari burung beo adalah karakternya yang menarik dalam memilih pasangan.
Seekor burung beo sering disebut sebagai hewan monogami yang hanya akan hidup dengan satu pasangan.
Burung beo yang sudah menemukan pasangan akan selalu bepergian dengan pasangannya.
Bahkan hewan ini akan bertahan dengan pasangannya itu seumur hidup.
Ada banyak fakta unik tentang burung beo, dari enam fakta itu mana yang baru teman-teman ketahui?
Baca Juga: Bisa Bertelur Hingga 200 Butir, Ini Fakta Menarik Daur Hidup Nyamuk
----
Kuis! |
Apa saja tiga famili super dari burung beo? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023