Cari Jawaban Kelas 5 SD Tema 8, Dari Mana Asal Tari Suling Dewa?

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 24 Maret 2023 | 08:30 WIB
Menjawab pertanyaan dari teks 'Tari Suling Dewa' (Buku Tematik Kelas 5 SD Tema 8)

Hal ini menyebabkan gagal panen dan kematian banyak tanaman para petani yang biasanya diolah menjadi makanan pokok.

2. Kapan dilakukan Tari Suling Dewa?

Jawaban:

Tradisi Tari Suling Dewa ini dilakukan saat musim kemarau berkepenjangan yang melanda Desa Bayan. 

Sebab, jika masalah kekeringan itu tidak segera diatasi, maka warga Desa Bayan bisa meninggal akibat kelaparan.

3. Siapa yang melakukan Tari Suling Dewa?

Jawaban:

Tari Suling Dewa dilakukan oleh semua sesepuh adat Desa Bayan. 

Penari pria mengenakan sarung dan kain yang diikatkan di pinggang. Sementara penari wanita mengenakan sarung, kemben, dan selendang.

Sesuai namanya, Tari Suling Dewa nantinya akan diiringi suling dan syair atau tembang yang dibawakan oleh Inan Gending.

4. Apa tujuan dilakukan Tari Suling Dewa?

Jawaban:

Baca Juga: Menemukan Kata tentang Cuaca pada Teks 'Perubahan Cuaca', Materi Kelas 3 SD Tema 5

Tari Suling Dewa dilakukan sebagai sarana permohonan kepada Tuhan yang Maha Esa agar hujan bisa segera turun.

Suara yang dihasilkan dari tiupan Suling Dewa ini diyakini warga setempat sebagai suara komunikasi antara langit dan air hujan.