Penurunan Permukaan Tanah
Alasan tenggelamnya beberapa kota di dunia, termasuk Jakarta karena adanya penurunan permukaan tanah.
Hal ini terutama karena kota itu dihuni oleh penduduk dalam jumlah besar sehingga penggunaan air tanah pun tinggi.
O iya, air tanah adalah sejumlah air di bawah permukaan yang dikumpulkan dengan adanya sumur dan sistem drainase lain.
Berbeda dengan air permukaan yang keruh, air tanah adalah sumber air bersih yang dapat digunakan untuk keperluan masyarakat.
Air akan keluar saat proses pemompaan dari akuifer bawah tanah. Lalu, tanah di bagian atas semakin lama semakin tenggelam.
Sebelumnya, Nature Climate Change juga merilis penelitian terkait beberapa kota besar di Asia yang akan tenggelam di 2100.
Alasan Semarang dan Jakarta diprediksi sebagai kota paling cepat tenggelam selanjutnya karena ada perubahan iklim.
Perubahan iklim ini mengacu pada perubahan alami jangka panjang dalam suhu dan pola cuaca, teman-teman.
Permukaan air laut di kawasan pesisir Kota Semarang dan Kota Jakarta akan naik karena pengaruh dari perubahan iklim.
Baca Juga: Benarkah Mencairnya Semua Es Kutub Akan Sebabkan Air Laut Jadi Kurang Asin? Ini Penjelasannya