5 Cara Mudah Bersihkan Kerak di Kamar Mandi, Gunakan Bahan Rumahan

By Fransiska Viola Gina, Sabtu, 25 Maret 2023 | 12:00 WIB
Cara mudah membersihkan kerak membandel di kamar mandi. (freepik/brgfx)

Setelah semua bagian keramik terkena larutan itu, siapkan lap dan air bersih. Bilas kembali keramik dengan air bersih. 

3. Gunakan Baking Soda

Baking soda merupakan bahan yang selalu ada di dapur. Sebab, bahan ini sering digunakan ibu untuk membuat berbagai kue.

Kita bisa izin pada ibu untuk meminta baking sodanya sedikit untuk membersihkan keramik yang berkerak di kamar mandi.

Selain menghilangkan noda, baking soda diketahui juga bisa mengurangi bau tidak sedap hingga kotoran yang berkerak.

Cara menggunakannya pun mudah, kita hanya perlu menaburkan baking soda pada keramik dan biarkan beberapa saat.

Jika sudah, kita hanya perlu menggosok permukaan keramik menggunakan kaip lap bersih yang sudah dicelupkan pada air bersih.

Tara! Kerak kamar mandi langsung menghilang dan anggota keluarga bisa menggunakan kamar mandi dengan nyaman lagi.

4. Abu Gosok dan Garam Kasar

Abu gosok merupakan limbah pembakaran atau abu dari tumbuhan. Biasanya abu gorok berasal dari sekam padi. 

Abu gosok ini banyak digunakan untuk mencuci alat rumah tangga, terutama menghilangkan noda hitam di bagian bawah panci.

Baca Juga: Tidak Perlu Repot, Begini Cara Bersihkan Lantai Keramik Toilet dengan Mudah