Teman-teman penggemar kisah Oki dan Nirmala pasti sudah tidak asing lagi dengan kurcaci usil yang satu ini.
Bahkan, Oki juga sering menggunakan tongkat ajaib Nirmala untuk hal-hal iseng, lo.
Akibat sembarangan menggunakan mantra dan tongkat Nirmala, Oki juga pernah berubah jadi tikus dan dikejar-kejar kucing.
Untung saja setiap keisengan Oki ini dapat diatasi oleh Nirmala, sehingga Oki akan kembali ke keadaan semula.
2. Nirmala
Nirmala merupakan seorang peri cantik yang identik dengan gaun panjang berwarna merah muda dan rambut yang indah dengan mahkota bunga di kepalanya.
Selain cantik, Nirmala juga seorang putri yang baik hati dan suka menolong para penghuni negeri dongeng.
Ia memiliki tongkat wasiat ajaib yang biasanya digunakan untuk tujuan kebaikan.
Namun, sayangnya tongkat wasiat ajaib ini selalu menjadi incaran Pipiyot, si penyihir yang terkenal jahat di negeri dongeng.
Lantas, bagaimana cara Nirmala untuk mengatasi kejahatan Pipiyot?
Cari tahu cara ajaib Nirmala untuk menghadapi Pipiyot melalui kanal Youtube Majalah Bobo, yuk!
Baca Juga: Dongeng Oki dan Nirmala: Kucing Gua Hantu Bagian 3 #MendongenguntukCerdas