2. Hewan Endemik Afrika
Bila ingin menemui burung shoebill teman-teman perlu berkunjung ke Afrika, tepatnya di wilayah timur dan tengah atau di selatan Sudan hingga Zambia.
Habitat terbesar dari hewan ini adalah di rawa-rawa dan dataran banjir air tawar.
Jenis burung besar ini senang tinggal pada daerah yang memiliki rumput tinggi.
Burung shoebill juga bukan termasuk hewan yang bermigrasi karena itu, habitatnya cenderung tetap.
Namun, saat makanan habis, hewan ini bisa berpindah tempat ke area lain yang tidak berjarak terlalu jauh.
3. Punya Paruh Besar dan Kuat
Burung shoebill memiliki ciri khas berupa paruh yang besar dan ternyata bisa tumbuh sepanjang 23 sentimeter dengan ketebalan 20 sentimeter.
Bagian ujung dari paruh ini berbentuk runcing dan tajam, yang berguna untuk mengoyak dan memotong mangsanya.
Burung ini hidup dengan memangsa lungfish dan beberapa jenis ikan lain. Selain itu, hewan ini juga tidak jarang memangsa anak buaya.
Baca Juga: 6 Fakta Unik Aye-aye, Hewan Nokturnal yang Dipercaya Membawa Kesialan