Bobo.id - Teman-teman tentu sudah tidak asing dengan burung merak, hewan yang memiliki bulu ekor mekar yang indah.
Yap, kita sering melihat burung merak berada di kebun binatang. Mereka suka mondar-mandir di tanah dan bersantai.
Ketika melihatnya, kita dibuat kagum dengan keindahan bulu yang didominasi warna biru tua dan kepakan ekornya.
Burung yang masuk dalam famili ayam hutan (pheasant) itu punya tiga spesies: merak biru, merak hijau, dan merak Kongo.
Burung merak biru dan merak hijau punya karakteristik hampir sama. Keduanya bisa memiliki ketinggian mencapai 150 sentimeter.
Tak hanya itu, burung merak juga punya keunikan khusus dibandingkan burung lain, salah satunya tak bisa terbang. Benarkah begitu?
Nah, kali ini Bobo akan mengajakmu untuk kenalan dengan burung merak lewat beberapa fakta uniknya. Simak informasi berikut ini, yuk!
1. Tak Memiliki Ekor Indah Saat Menetas
Ketika melihat burung merak di kebun binatang, kita akan melihat ekor mekarnya yang sangat indah dan mewah.
Namun siapa sangka, ternyata burung merak tidak memiliki bulu indahnya itu sejak lahir, lo. Lalu bagaimana, Bo?
Saat menetas, burung merak jantan dan betina terlihat sama. Merak jantan mulai mengembangkan ekornya setelah tiga bulan.
Sekitar enam bulan, sudah ada perkembangan ekor pada merak jantan. Ekornya akan terlihat perubahan warnanya.
Kemudian, bulu ekor itu pun akan terus berkembang sepenuhnya ketika merak jantan memasuki usia tiga tahun.
2. Jantan Punya Ekor Lebih Indah
Tahukah teman-teman? Merak jantan memiliki bulu dengan warna lebih mencolok dan indah daripada merak betina, lo.
Merak jantan punya ekor berwarna hijau atau biru metalik. Di ujung bulu ekornya ada semacam mata cokelat dengan pinggiran biru.
Ketika ekornya ini dikembangkan, biasanya bulunya akan bergetar dan membuat suara yang khas, teman-teman.
Keindahan ekor jantan bukan tanpa alasan. Keindahan ekornya ini digunakan untuk menarik perhatian merak betina.
Berbeda dengan merak jantan, merak betina cenderung memiliki ekor dengan ukuran yang kecil, yakni hanya 100 sentimeter.
Sementara itu, ekornya tidak memiliki warna biru atau hijau metalik yang menarik perhatian, tetapi berwarna cokelat.
Hal ini karena merak betina harus bersembunyi dari predator saat harus mengerami telur dan membesarkan anak-anaknya sendirian.
3. Ada Spesies Merak Putih
Baca Juga: Fakta Menarik Burung Merak Putih, Bulu Indahnya Ternyata Hasil Rekayasa Genetika
Tidak seperti burung merak kebanyakan yang punya bulu indah, ternyata ada merak yang semua bulunya berwarna putih, lo.
Banyak orang yang menyebut merak ini terkena albinisme. Faktanya, mereka mengalami apa yang disebut leukisme.
Dilansir dari Treehugger, leukisme adalah mutasi genetik yang menyebabkan hilangnya pigmentasi sebagian, teman-teman.
Hal ini membuat merak putih punya kulit dan bulu berwarna putih, tapi sel pigmen pada mata mereka tetap normal.
Sementara itu, bagi hewan yang terkena albinisme, umumnya juga diikuti dengan perubahan pada warna matanya.
4. Punya Kemampuan Terbang
Saat kita mengunjungi kebun binatang, kita kerap melihat burung merak yang sedang berjalan-jalan dan bersantai.
Hal itulah yang membuat banyak orang mengiranya tak bisa terbang. Padahal, merak sebenarnya punya kemampuan terbang, lo.
Mereka bisa melompat dari tanah dan mengepakannya di dahan. Meski begitu, mereka tak bisa terbang jauh dalam waktu lama.
Oleh karena itu, merak termasuk burung yang payah saat terbang. Mereka justru sering disebut dengan burung darat.
Dalam kasus seperti ini, sayap yang biasa digunakan terbang akan menjadi lebih bulat, bukannya ramping dan runcing.
Baca Juga: Rupanya Burung Merak Juga Bisa Terbang, lo! Pernah Tahu?
5. Merak Betina Membesarkan Anak Sendiri
Seperti Bobo sempat sebutkan sebelumnya, burung merak betina bertugas untuk membesarkan anaknya seorang diri.
Mereka akan membuang lubang pada tanah untuk menaruh 3-8 telur. Merak betina akan mengeraminya selama 4 minggu.
Meski merak betina tak punya ekor secantik merak jantan, bulu ekornya tetap berguna untuk melindungi telur dari para predator.
Setelah anaknya menetas, dua minggu kemudian mereka sudah bisa hinggap ke atas pohon, dilindungi oleh sayap induknya.
Nah, itulah beberapa fakta menarik seputar burung merak. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk teman-teman, ya.
----
Kuis! |
Berapa tinggi burung merak biru? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023