Mengenal Kehidupan Manusia Purba, Selalu Berburu dan Nomaden

By Amirul Nisa, Sabtu, 15 April 2023 | 08:00 WIB
Mengenal pola hidup manusia purba yang masih berburu dan nomaden. (freepik)

Nomaden adalah cara hidup dengan berpindah-pindah ke suatu tempat lain secara berkesinambungan.

Pola hidup ini dilakukan tentu bukan tanpa alasan, manusia purba memilih hidup nomaden karena kehidupannya yang masih sangat sederhana dengan keterbatasan kemampuan.

Manusia purba akan berpindah tempat, saat merasa tidak bisa menemukan cukup makanan untuk bertahan hidup.

Karena kondisi, itu manusia purba memilih berpindah-pindah dari satu tempat ke tempat lain.

Saat berpindah tempat, manusia purba lebih memilih tempat yang banyak menyediakan air dan bahan makanan.

Sehingga manusia purba akan memilih tempat tinggal di padang rumput dengan semak belukar.

Atau memilih tinggal di hutan kecil yang dekat dengan sungai atau danau.

Di Indonesia ada beberapa tempat yang menjujukan adanya pola hidup nomaden yang dilakukan manusia purba.

Beberapa tempat itu adalah di sepanjang aliran Sungai Bengawan Solo, seperti Sangiran, Trinil, Ngawi, Ngandong, dan Sambungmacan.

Dari penemuan itulah diketahui bahwa manusia purba memiliki kecenderungan untuk tinggal di pinggiran sungai.

Penemuan itu juga menguatkan informasi bahwa kehidupan manusia purba masih sangat bergantung dengan alam.

Baca Juga: Sejak Zaman Purba, Manusia Sudah Takut pada Gelap, Apa Alasannya?