Selalu Dipercaya, Inilah Fakta Menarik Nirmala Teman Oki di Istana Negeri Dongeng

By Grace Eirin, Minggu, 16 April 2023 | 19:00 WIB
Nirmala, peri cantik yang pandai ini hobi membaca di waktu luang. (Youtube Majalah Bobo)

Bobo.id - Nirmala merupakan peri yang cantik dan baik hati dari Istana Negeri Dongeng

Ia merupakan salah satu tokoh penting dalam Ceritera Negeri Dongeng. Kalau ada Nirmala, biasanya juga ada Oki, teman-teman.

Baik dalam versi cergam atau serial animasi, Nirmala selalu identik dengan gaun panjang berwarna merah muda dan rambut indah dengan mahkota bunga di kepalanya.

Sikapnya yang ramah dan suka membantu membuat semua penghuni Istana Negeri Dongeng menyukai peri cantik ini. 

Salah satu orang yang mempercayai Nirmala adalah Ratu Bidadari. 

Dalam serial Petualangan Oki dan Nirmala episode "Liontin Ratu Bidadari" di kanal Youtube Majalah Bobo, diceritakan bahwa kalung liontin Ratu Bidadari hilang. 

Padahal, Nirmala yang bertanggung jawab membawakan kalung liontin tersebut kepada Ratu Bidadari.

Nirmala yang pandai, akhirnya bisa menemukan kalung ratu dan mengembalikannya kepada Ratu Bidadari. 

Karena keberanian dan kebaikannya, Ratu Bidadari mempercayakan Nirmala untuk ikut mengajari para kurcaci belajar, dan tinggal di istana. 

Mengetahui bahwa Nirmala adalah peri yang pandai, pernahkah kamu tahu apa hobi Nirmala? 

Kali ini, Bobo akan mengajak teman-teman untuk mencari tahu fakta menarik mengenai hobi Nirmala. Yuk, simak!

Baca Juga: Tak Selalu Jail, Ini 4 Tindakan Terpuji Oki saat Menolong Teman Oki dan Nirmala