6 Rekomendasi Tempat Wisata Ramah Anak di Jogja yang Wajib Dikunjungi

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 20 April 2023 | 08:30 WIB
Tempat wisata ramah anak di Jogja. (Wikimedia Commons/Danangtrihartanto)

Bobo.id - Libur panjang sudah di depan mata, apakah teman-teman ada yang berencana untuk berlibur ke Jogja?

Selain Bali, Jogja menjadi provinsi yang paling banyak dipilih bagi masyarakat untuk berlibur dan berwisata, teman-teman.

Seperti kata orang tentang Jogja istimewa, ini karena Jogja menawarkan kehangatan suasana dan pilihan wisata yang menarik.

Yap, wisata di Jogja memang tidak pernah ada hentinya untuk menyuguhkan sederet destinasi favorit yang pas dikunjungi saat libur sekolah. 

Tidak hanya bikin pikiran segar, sejumlah tempat wisata berikut ini pun bisa didatangi bersama keluarga dan tentunya ramah anak.

Tempat Wisata Ramah Anak di Jogja

Tempat wisata ramah anak di Jogja yang bisa dikunjungi saat libur sekolah ada beragam, mulai dari wisata alam, edukasi, hingga wahana air.

Semuanya asyik dikunjungi bersama keluarga tercinta. Coba deh tawarkan opsi yang Bobo berikan ini pada orang tuamu.

1. Taman Pintar

Terletak di pusat kota membuat Taman Pintar jadi tempat wisata ramah anak di Jogja yang wajib dikunjungi saat libur sekolah.

Menjadi tempat edukasi, kita bisa dengan leluasa memperdalam materi-materi pelajaran sekaligus berwisata. Asyik banget!

Ada beragam wahana yang bisa dikunjungi, mulai dari zona pengolahan sampah, wahana bahari, science theater, dan playground.

Selain itu, ada juga zona perpustakaan, kampung kerajinan, gedung PAUD, planetarium, gedung kotak, dan gedung oval. 

 Baca Juga: 6 Tempat Wisata Alam di Jogja, Cocok untuk Liburan Keluarga