Kondisi itu juga bisa membuat hidung teman-teman jadi lebih merah dari biasanya.
Merahnya hidung ini terjadi akibat tekanan atau gesakan yang terjadi saat kita mengusap air dari area hidung.
Hidung berair ini akan berhenti bertahap setelah teman-teman juga berhenti menangis.
Tapi tidak jarang, hidung berair masih berlanjut setelah teman-teman selesai menangis.
Bila hal itu terjadi, ada beberapa cara alami yang bisa dilakukan untuk mengatasinya.
Cara Menghentikan Hidung Berair saat Menangis
Pertama, teman-teman bisa mengatasinya dengan minum banyak air.
Dengan kebutuhan cairan yang terpenuhi, jumlah lendir di dalam hidung akan berkurang sehingga hidung berair bisa lebih cepat kering.
Selain itu, teman-teman bisa juga mengatasinya dengan cara minum teh hangat.
Atau bisa juga dengan memberikan uap pada wajah yang akan membersihkan lendir berlebih dalam hidung.
Cara ini merupakan teknik yang mirip seperti seperti saat kita sedang flu atau pilek.
Teman-teman bisa juga mandi air hangat untuk mengeringkan lendir yang ada dalam hidung setelah selesai menangis.