Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 9, Ada Berapa Jenis Lingkungan?

By Grace Eirin, Minggu, 30 April 2023 | 07:00 WIB
Mengenal jenis-jenis lingkungan dalam pelajaran tematik kelas 4 SD tema 9. (freepik)

Bobo.id - Teman-teman, tahukah kamu ada berapa jenis lingkungan di sekitar kita? 

Pertanyaan tersebut juga terdapat dalam pelajaran tematik kelas 4 SD tema 9, yang akan kita pelajari bersama kali ini. 

Sebelumnya, kita sudah mengenal beragam fungsi lingkungan bagi manusia dan makhluk hidup. 

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, lingkungan adalah daerah (kawasan dan sebagainya) yang termasuk di dalamnya, dan semua yang dapat memengaruhi pertumbuhan manusia atau hewan.

Di sekitar kita, ada beragam jenis lingkungan yang dibedakan berdasarkan kategorinya yang berbeda-beda. 

Yuk, kita kenali satu-persatu definisi dan contoh dari masing-masing jenis lingkungan. 

Berdasarkan Komponennya

Berdasarkan komponen pembentuknya, lingkungan dibedakan menjadi dua jenis, yaitu lingkungan biotik dan abiotik. 

1. Lingkungan Biotik

Lingkungan biotik adalah lingkungan yang terdiri atas komponen makhluk hidup bernyawa dan memiliki wujud makhluk hidup.

Komponen makhluk hidup ini saling berinteraksi membentuk ekosistem untuk menciptakan keseimbangan alam.

Contoh lingkungan biotik adalah hutan, sungai, gunung, dan sebagainya.

2. Lingkungan Abiotik

Kebalikan dari biotik, lingkungan abiotik adalah seluruh benda mati atau yang tidak bernyawa, namun memiliki manfaat atau pengaruh yang sangat besar bagi kehidupan makhluk hidup.

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 9, Apa Saja Fungsi Lingkungan bagi Manusia?