Mengenal 3 Kendaraan Ajaib yang Sering Digunakan dalam Dongeng Oki Nirmala

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 3 Mei 2023 | 16:00 WIB
Kendaraan ajaib di dongeng petualangan Oki dan Nirmala. (Youtube/Majalah Bobo)

Pipiyot selalu menggunakannya ketika ia ingin menuju ke suatu tempat untuk melancarkan aksi usilnya. 

Tak hanya itu, sapu terbang pipiyot ini juga selalu membantunya ketika sedang ada dalam masalah. Bagaimana maksudnya, Bo?

Sebab, sapu terbang juga sering digunakan oleh pipiyot untuk kabur dalam situasi mendesak, teman-teman.

Pipiyot juga sering menjelajah bersama dengan sapu terbang untuk mengamati keadaan dan kehidupan di negeri dongeng.

O iya, sapu terbang itu tak hanya jadi kendaraan pipiyot. Penyihir baik pun juga menggunakan sapu terbang untuk transportasinya.

2. Kuda Terbang

Selain sapu terbang, ada juga kuda terbang untuk mempermudah transportasi ke penjuru negeri dongeng. 

Kalau sapu terbang tadi digunakan oleh Pipiyot, maka kuda terbang ini digunakan oleh Nirmala dan teman-temannya.

Nama kuda terbang yang digunakan dalam dongeng petualangan Oki dan Nirmala adalah kuda sembrani.

Dalam dongeng Oki dan Nirmala, kuda sembrani digambarkan sebagai kuda putih bersayap yang bisa terbang dan berani.

Kuda sembrani digunakan karena satu kepakan sayapnya disebut bisa menempuh jarak hingga ratusan kilometer, lo.

Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Pipiyot jadi Es Batu #MendongengUntukCerdas