5 Cara Login Playstore Melalui Perangkat Android, Mudah dan Aman

By Grace Eirin, Kamis, 4 Mei 2023 | 19:30 WIB
Cara mudah login ke aplikasi Playstore melalui ponsel Android. (freepik)

Masukkan kata sandi yang sudah kamu hubungkan di dalam akun Google milikmu dengan benar.

Jika kamu tidak yakin tentang kata sandimu, kita dapat mengklik tombol "Lupa Kata Sandi" untuk mereset atau mengganti kata sandi lama dengan yang baru.

5. Klik Tombol "Masuk"

Setelah memasukkan alamat e-mail atau nomor telepon serta kata sandi, klik tombol "Masuk" untuk masuk ke akun Google di aplikasi Play Store.

Setelah login berhasil, kita akan diarahkan ke halaman utama Play Store. 

Dengan begitu, kita dapat digunakan untuk mencari dan mengunduh aplikasi dan game yang kita inginkan.

Cara Menggunakan Play Store

Dengan aplikasi Play Store, kita dapat menemukan ribuan aplikasi, game, buku, film, musik, dan konten digital lainnya untuk diunduh ke perangkat Android.

Setelah teman-teman login di aplikasi Play Store, maka aplikasi ini kemudian bisa digunakan sesuai kebutuhan.

Jika ingin mencari aplikasi atau games melalui Play Store, gunakan kolom pencarian, dan ketik nama aplikasi yang diinginkan. 

Klik ikon aplikasi yang ingin dipilih untuk melihat deskripsi aplikasi atau game, menonton video demo, membaca ulasan pengguna, dan melihat tangkapan layar.

Kemudian, pilih aplikasi yang sudah kamu pilih, klik "Instal", kemudian tunggu beberapa detik hingga proses pengunduhan selesai. 

Untuk membayar aplikasi atau game berbayar di Play Store, kita harus terlebih dahulu menambahkan metode pembayaran ke akun Google.

Baca Juga: Cara Update Google Maps yang Mudah dan Cepat