Bagaimana Kesulitan Bangsa Indonesia Akibat Penjajahan pada Masa VOC?

By Fransiska Viola Gina, Senin, 8 Mei 2023 | 07:00 WIB
Kesulitan bangsa Indonesia saat penjajahan pada masa VOC. (Wikimedia Commons/Joseph Mulder)

Ada juga kerja rodi, yakni kerja paksa dengan mewajibkan rakyat Indonesia bekerja siang dan malam tanpa upah dan makanan.

Rakyat Indonesia yang tak punya lahan akan dikenakan pajak dan diharuskan membayar uang sewa lahan kepada pemerintah Belanda.

Selain itu, VOC juga melakukan taktik devide et empera, yakni politik adu domba sehingga terjadi saling perang antar kerajaan di Indonesia.

Kesulitan Bangsa Indonesia Akibat Penjajahan

Pada buku elektronik halaman 274, ada soal jelaskan bagaimana penderitaan bangsa Indonesia akibat penjajahan pada masa VOC.

Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan memberikan alternatif jawabannya. Simak, yuk!

Belanda di bawah pemerintahan VOC merupakan negara yang paling lama menjajah negara kita, Indonesia, teman-teman.

Masa kolonialisme di Indonesia mengakibatkan terjadinya berbagai perubahan, baik di bidang politik, sosial, ekonomi, hingga pendidikan.

Dampak yang paling utama adalah hilangnya kemerdekaan bangsa dan masa kesulitan rakyat yang menjadi sangat berat.

Kebijakan wajib menyerahkan wajib bumi pada VOC dengan harga yang murah menyebabkan kemiskinan dan kelaparan.

Ditambah lagi produksi tanaman padi menurun karena tanaman itu dinilai tidak laku di pasar internasional sehingga jarang yang menanamnya.

Disebabkan hal ini, banyak masyarakat Indonesia yang mengalami gizi buruk dan akhirnya meninggal dunia akibat kelaparan.

Baca Juga: Kapan VOC Berdiri? Ini Sejarah Terbentuknya VOC Lengkap dengan Tujuannya