Jadi, lingkungan hidup adalah tempat di mana adanya makhluk hidup dan tidak hidup yang saling memengaruhi satu sama lain.
Fungsi Lingkungan Hidup
Lingkungan hidup yang ada di sekitar kita tentu memiliki fungsi yang berpengaruh pada kelangsungan makhluk hidup lain.
Fungsi pertama dari lingkungan hidup adalah sebagai tempat mencari makan.
Baik manusia, hewan, atau tumbuhan akan menggunakan lingkungan tempat tinggalnya untuk bisa mendapatkan sumber makanan.
Selain itu, fungsi lainnya adalah sebagai tempat melakukan berbagai aktivitas.
Berbagai interaksi sosial atau kegiatan lain bisa dilakukan saat berada di lingkungan.
Lalu fungsi terakhir lingkungan bagi makhluk hidup adalah tempat tinggal dan melangsungkan hidup.
Bahkan lingkungan hidup akan berpengaruh pada cara manusia membuat tempat tinggalnya.
Jenis-Jenis Lingkungan Hidup
Lingkungan hidup juga dibagi menjadi berapa jenis yang berbeda, lo.
Berikut akan dijelaskan empat jenis lingkungan atau lingkungan hidup di sekitar kita.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 9, Contoh Hak Kita terhadap Lingkungan
1. Lingkungan Biotik
Lingkungan biotik merupakan segala sesuatu yang hidup dan bernyawa dalam suatu tempat.