Mengapa Ada Orang yang Berkedip Lebih Sering dari Biasanya? Ini Penjelasannya

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 10 Mei 2023 | 19:30 WIB
Mengapa ada orang yang berkedip lebih banyak dari biasanya? (photo created by asierromero/freepik.com)

Salah satu fungsi utama dari berkedip adalah untuk melindungi mata dari benda-benda asing seperti debu, pasir, dan serangga. 

Mata memiliki sistem pertahanan yang cukup baik untuk mencegah benda-benda asing tersebut masuk ke dalam mata. 

Sayangnya, sistem itu tak 100% efektif. Oleh karena itu, perlu kedipan untuk membuang benda asing dari mata.

Kedipan mata juga bisa membantu menjaga kelembapan mata dengan menyebar cairan air mata di seluruh permukaan mata. 

Cairan air mata ini mengandung nutrisi penting seperti protein dan enzim yang bantu cegah infeksi pada mata. 

Setelah teman-teman seharian menatap layar ponsel maupun komputer, maka berkedip adalah hal yang diperlukan.

Sebab, mata kita bisa menjadi kering dan lelah. Nah, kedipan inilah yang bisa mengurangi kelelahan pada mata.

Berkedip Lebih Banyak dari Biasanya

Meskipun berkedip menjadi gerakan alami, namun ada juga yang melakukannya dengan jumlah lebih banyak. 

Hal ini ternyata dipengaruhi oleh beberapa hal, seperti lingkungan, medis, psikologis, hingga konsumsi obat.

Lingkungan yang dimaksud adalah ketika teman-teman berada di lingkungan dengan banyak paparan sinar Matahari.

Baca Juga: Mengapa Mata Kita Perlu Berkedip? Materi IPAS Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka