Bobo.id - Menjelang Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), teman-teman tentu perlu bersiap.
Terlebih untuk teman-teman yang sekarang masih ada di kelas 6 SD perlu untuk mempersiapkan diri.
Salah satu persiapan yang dilakukan adalah dengan mengenali berbagai Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang ada di sekitar tempat tinggal.
Setiap SMP tentu memiliki kelebihan dan kekurangan yang berbeda, sehingga penting untuk mengenali agar sesuai dengan kebutuhan teman-teman.
Ada sekolah dengan kegiatan ekstra kurikuler yang menarik, yang mungkin jadi alasan teman-teman untuk memilih.
Nah, kali ini teman-teman yang ada di Kota Padang akan diberikan rekomendasi SMP negeri yang sudah memiliki akreditasi A.
Akreditasi yang dimiliki setiap sekolah bisa jadi acuhan untuk melihat kualitas sekolah tersebut.
Berikut enam SMP negeri di Kota Padang yang sudah miliki akreditasi A.
1. SMP Negeri 1 Padang
Pertama ada SMP Negeri 1 Padang yang berlokasi di Jalan Sudirman Nomor 3, Kampung Jao, Kecamatan Padang Barat.
Seperti sekolah negeri pada umumnya, sekolah ini sudah menjalankan kegiatan belajar mengajar sehari penuh selama lima hari dalam seminggu.
Sekolah ini sudah mendapatkan akreditasi A sejak tahun 2022 lalu.
Baca Juga: 6 Daftar SMP Favorit Akreditasi A di Purwakarta, Ada Sekolahmu?