Rute Menuju Museum Ullen Sentalu dari Malioboro, Beserta Harga Tiket

By Grace Eirin, Sabtu, 3 Juni 2023 | 16:30 WIB
Rute perjalanan menuju Museum Ullen Sentalu Yogyakarta. ()

Artinya, teman-teman sebaiknya berkunjung dua jam sebelum jam tutup untuk mendapatkan tur dan waktu wisata yang leluasa. 

Berlokasi di kaki Gunung Merapi, kita dapat melewati beberapa jalur atau rute untuk sampai ke destinasi wisata ini jika berangkat dari Malioboro. 

Jarak antara pusat kota Yogyakarta dengan kawasan wisata Ullen Sentalu berkisar sejauh 25 kilometer. 

Jika menggunakan kendaraan pribadi berupa mobil atau motor, maka membutuhkan waktu kurang lebih satu jam perjalanan. 

Rute dimulai dari Jalan Malioboro, kemudian ambil arah Jalan Magelang ke Jalan Baru Mulungan. 

Selanjutnya, ikuti Jl. Baru Mulungan, Jl. Griya Taman Asri, dan Jl. Noto Sukardjo ke Jl. Palagan Tentara Pelajar di Ngetiran. 

Ikuti Jl. Palagan Tentara Pelajar dan Jl. Boyong ke arah Taman Kaliurang.

Tidak jauh dari kawasan tersebut, kita akan menemukan plang penunjung jalan ke arah Museum Ullen Sentalu

Harga Tiket Museum Ullen Sentalu

Ada dua cara pemesanan tiket masuk ke Museum Ullen Sentalu, yaitu melalui pembelian langsung atau reservasi. 

Dilansir dari laman ullensentalu.com, jika jumlah pengunjung kurang dari 20 orang dapat membeli tiket di loket. 

Sementara untuk pengunjung rombongan yang jumlahnya lebih dari 20 orang wajib melakukan reservasi ke 0274880158. 

Baca Juga: Rute Mudah Menuju Umbul Ponggok dari Kota Solo, Hanya Sekitar 1 Jam