Setelah Usaha Keras, Anjing Pibull Berbobot 54 Kilogram Ini Bisa Menurunkan Berat Badannya

By Grace Eirin, Minggu, 4 Juni 2023 | 11:00 WIB
Anjing pitbul bernama Margo ini berbobot 54 kilogram.
Anjing pitbul bernama Margo ini berbobot 54 kilogram. (Killie Roman/The Dodo)

Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu melihat anjing ras Pitbull yang gemuk? 

Dilansir dari The Spruce Pets, anjing Pit Bull sebenarnya bukanlah ras, melainkan hanya singkatan atau julukan yang diberikan orang-orang terhadap anjing ras American Pit Bull Terrier. 

Adapun ras anjing yang dianggap Pit Bull antara lain seperti American Pit Bull Terrier, American Bulldog, Boston Terrier, Bull Terrier, dan banyak lagi. 

Anjing-anjing tersebut berasal dari nenek moyang ras yang sama, sehingga sifat mereka rata-rata juga sama. 

Nenek moyang anjing Pit Bull dikenal sebagai anjing yang digunakan sebagai anjing olahraga berbahaya. 

Karena itulah, rata-rata anjing Pit Bull memiliki keberanian dan kekuatan terhadap lingkungannya. 

Sebagai anjing olahraga, tentu saja jarang ada anjing Pit Bull yang gemuk. Namun, seseorang ternyata memelihara anjing Pit Bull gemuk, lo. 

Dilansir dari The Dodo, seseorang bernama Kellie Roman melakukan pekerjaan untuk mengajak jalan-jalan beberapa anjing. 

Pada suatu hari, ia bertemu anjing yang berbeda dengan anjing lainnya, namanya Margo. 

Margo adalah anjing Pit Bull yang paling gemuk yang pernah ditemukan Kak Kellie, sehingga ia tidak percaya dengan pemandangan itu. 

Sejak ditemukan tersesat, Margo dibawa dan dipelihara ke tempat penampungan dengan berat sekitar 120 pon atau 54 kilogram. 

Baca Juga: 7 Fakta Unik Anjing Pug, Ras Anjing Tertua di Dunia dengan Wajah yang Unik

Mengetahui latar belakang Margo, Kak Kellie akhirnya memutuskan untuk membantu Margo agar menjadi anjing yang sehat lagi. 

Kak Kellie kemudian membawa Margo pulang dan mengasuhnya sendiri. 

Begitu Margo sampai di rumah Kak Kellie, ia memutuskan untuk melakukan program penurunan berat badan untuk Margo. 

Kak Kellie memulai dengan cara yang sederhana, yaitu berjalan ke rumah sebelah kemudian kembali lagi. 

Seiring waktu, Kak Kellie menambahkan jarak perjalanan Margo, menjadi sejauh 3,2 kilometer setiap hari. 

Namun, baru diketahui kalau Margo memiliki hipotiroidisme, gangguan kesehatan karena kurangnya hormon tiroid. 

Oleh karena itu, Margo mendapatkan pengobatan dan diet kalori atas rekomendasi dokter hewan. 

Setelah diberi obat, Margo tidak ingin berjalan bahkan bergerak, karena tubuhnya lemas. 

Akan tetapi, dengan mengajak Margo berjalan-jalan, maka kondisi tubuhnya akan jauh lebih baik. 

Untung saja, Margo baik-baik saja dan tetap menunjukkan semangat untuk berjalan-jalan. 

Dengan bantuan Kak Kellie dan anjingnya, Barry, Margo dapat mengumpulkan kembali semangatnya agar tetap bergerak. 

Baca Juga: Menggemaskan, Anjing Ini Setia Menunggu Penyelamatnya di Luar Rumah

Target berat badan yang ingin Margo capai adalah 29 kilogram. Dengan kerja kerasnya, ia bisa mencapai 28 kilogram. 

Margo yang sudah mengalami penurunan berat badan. (Killie Roman/The Dodo)

Saat ini, tubuh Margo menjadi jauh lebih sehat untuk berlari, bermain, dan menjadi seekor anjing yang tidak terlalu gemuk. 

Nah, itulah kisah unik Margo yang berhasil menurunkan berat badannya dari 54 kilogram menjadi 28 kilogram. 

----

Kuis!

Apa saja ras anjing yang dianggap Pit Bull?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id. 

Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023