Bobo.id - Manusia memanfaatkan ilmu pengetahuan dan hak dalam mengelola alam dengan cara yang baik dari waktu ke waktu.
Oleh karena itu, kita menemukan banyak teknologi yang membantu mendukung kehidupan, salah satunya bioteknologi.
Bioteknologi merupakan ilmu dan teknologi terapan yang memanfaatkan makhluk hidup untuk memproduksi barang atau jasa yang dapat dimanfaatkan oleh manusia.
Ada dua jenis bioteknologi yang digunakan manusia, yakni bioteknologi konvensional dan bioteknologi modern.
Bioteknologi konvensional memanfaatkan mikroorganisme untuk menghasilkan suatu produk baru yang berguna bagi manusia.
Sedangkan bioteknologi modern adalah penerapan teknologi modern dalam penggunaan organisme hidup atau bagian-bagiannya.
Dengan adanya bioteknologi, manusia bisa menemukan obat, menemukan makanan baru, melindungi diri dari penyakit, dan manfaat lainnya.
Namun, bioteknologi juga bisa menimbulkan dampak negatif bagi kehidupan dan lingkungan, lo.
Pada pelajaran IPA untuk SMP, kita akan belajar menyebutkan contoh dampak negatif bioteknologi dalam kehidupan.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!
Dampak Negatif Adanya Bioteknologi
1. Meningkatnya Limbah
Ketika hendak menerapkan bioteknologi, para ilmuwan harus melakukan percobaan.
Baca Juga: Apa Saja Manfaat Tanah yang Berwarna Merah? Materi IPA